hormone fertilizer

ZPT & Hormone

Kandungan

Mengandung ZAT PERANGSANG TUMBUH untuk mempercepat pertumbuhan akar atau kecambah pada bibit atau benih tanaman. ZPT dan Hormon mengandung hormon-hormon yang dibutuhkan tanaman antara lain giberlin, sitokinin, auksin dan cholkisin.

ZPT dan Hormon merangsang pertumbuhan bunga dan meningkatkan kualitas dan kuantitas buah.

Aplikasi

  1. Perendaman batang bibit dan benih dosis 200 ml/ 20 tutup per 15 liter air.
  2. Pupuk lanjutan pada usia 8 minggu, atau saat calon bunga akan keluar dan pada saat buah sudah keluar dengan dosis 10 tutup dilarutkan 15 liter air / 1 tanki untuk buah holtikultura (cabai, tomat, dll) kemudian semprotkan setelah petik dan 1 botol untuk 100 liter air untuk tanaman tahunan (cengkeh, kopi, dll).
  3. Penyemprotan dilakukan pada jam 15.00 s.d. 09.00, penyemprotan paling efektif ketika mengenakan bawah daun.
nutrition fertilizer

Nutrisi

Kandungan

Mengandung unsur hara baik unsur hara makro meliputi nitrogen (N), fosfor (P), kalium(K) dan C.H.O. Sedangkan unsur hara sekunder meliputi kalsium (Ca), magnesium (Mg), dan sulfur (S), dan unsur hara mikro antara lain besi (Fe), magnesium (Mg), seng (Zn), tembaga (Cu), boran (B), molibdenium (Mo) dan chlor (Cl).

Nutrisi merupakan Ion hara yang siap diserap oleh tanaman sehingga mengurangi masa stress tanaman pada saat pemindahan dari persemaian ke lahan, sekaligus meningkatkan pertumbuhan pada saat tanaman masa vegetatif.

Aplikasi

  1. Pupuk dasar, sehari sebelum tanam, semprotkan merata pada lahan deugan dosis 200 ml / 20 tutup pertanki 15 liter.
  2. Pupuk lanjutan pada usia 1 minggu, 2 minggu, 4 minggu dan 6 minggu setelah tanam dengan dosis 1 tutup dilarutkan 1 liter air atau 1 botol untuk 100 liter air.
  3. Penyemprotan dilakukan pada jam 15.00 s.d. 09.00, penyemprotan paling efektif ketika mengenakan bawah daun.
decomposer fertilizer

Dekomposer

Kandungan

Mengandung mikroba tanah antara lain Iactobacilius sp, Azostobakter, Azospirilum, pelarut fosfat, Spidomonas sp, Mikoriza dan bakteri MIKRO GROWTH FAKTOR yang sangat berfungsi sebagai pengolahan bahan makanan (senyawa hara) menjadi makanan siap saji bagi tanaman (ion hara) sehingga penggunaan pupuk bisa efektif dan efisien.

  1. Fermentasi pengolahan kompos
  2. Fermentasi pakan ternak ruminansia (sapi, kambing, dll)
  3. Menghilangkan bau tidak sedap
  4. Mengembalikan kegemburan tanah
  5. Membantu pertumbuhan phyto dan zoo plankton
  6. Pengurai nutrisi pada udang, ikan dan peternakan unggas

Aplikasi

  1. Sebelum olah lahan semprotkan merata di lahan dengan dosis 200 ml / 20 tutup per tanki air untuk fermentasi bokashi dan pakan ternak 1 liter campur air 100 liter siramkan / semprotkan merata dengan kelembaban 30%.
  2. Membantu Penguraian Nutrisi makanan dalam rumen ternak Ruminansia Babi, Sapi, dll. Pemberian dicampurkan melalui makanan atau minuman pada pagi hari dengan dosis usia 0-3 bulan 1 tutup botol, usia 3-6 bulan 2 tutup botol, diatas usia 6 bulan 3 tutup botol.